Petugas Gabungan TNI Polri Widang Tuban Bersama DKP2P Sosialisasi Virus PMK

    Petugas Gabungan TNI Polri Widang Tuban Bersama DKP2P Sosialisasi Virus PMK

    TUBAN, – Koramil 0811/08 Widang dan Polsek bersama Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Peternakan (DKP2P) melaksanakan sosialisasi secara langsung dari rumah ke rumah peternak berupaya untuk mencegah penularan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak di Desa Ngadirejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban, Rabu (22/06/2022).

    Danramil 0811/08 Widang Kapten Inf Heri Purwanto saat memantau pemeriksaan kesehatan hewan di Lokasi peternak sapi mengatakan, ini merupakan sebagai bentuk antisipasi dan deteksi dini, mengingat penyakit tersebut menular dengan cepat.

    “Bersama petugas penyuluh kesehatan hewan kita melakukan sosialisasi secara langsung kepada para peternak sapi yang ada di Desa Ngadirejo ini, ” katanya.

    Di Desa Ngadirejo ini, petugas gabungan dan tim kesehatan hewan  dari Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Peternakan Kabupaten Tuban mendatangi satu per satu rumah peternak, melakukan pemeriksaan dan menyampaikan sosialisasi langsung kepada peternak tentang penyakit mulut dan kuku pada sapi. Peternak juga diberi brosur berisi teknik mengetahui gejala penyakit mulut dan kuku pada sapi, serta cara melaporkan kepada petugas apabila ada sapi yang mengalami gejala.

    “Intinya yang perlu dilakukan adalah komunikasi, informasi, dan edukasi kepada peternak, sehingga dengan cara seperti itu deteksi dini bisa dilakukan, ” sebutnya.

    Dalam kesempatan ini Bpk Mulyanto dari Dinas  DKP2P  menjelaskan, Dengan ini Tim Kesehatan Hewan bersama petugas gabungan akan meminta kepada peternak agar sering memeriksa kondisi kesehatan fisik sapi peliharaan mereka sekaligus senantiasa menjaga kebersihan kandang, pakan, dan vitamin, sehingga tidak mudah terpapar virus.

    “Kami minta peternak untuk melaporkan manakala ada hewan ternak mengalami gejala PMK. Seperti demam tinggi antara 39 hingga 41 derajat Celsius, keluar lendir berlebihan dari mulut dan berbusa, luka-luka seperti sariawan pada rongga mulut dan lidah, tidak mau makan, pincang, luka pada kaki dan diakhiri lepas kuku, sulit berdiri, gemetar, dan napas cepat, ” jelasnya.

    Menurut dia, untuk mengantisipasi merebaknya virus PMK di Tuban, pihaknya tidak bekerja sendiri, tetapi melibatkan institusi lain, seperti TNI dan Polri. karena risiko penyebaran jenis penyakit ini sangat tinggi, dengan angka kesakitan dan kematian juga tinggi, ” pungkasnya. (Pendim 0811)

    TUBAN
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Liga Santri PSSI Piala Kasad Tahun 2022...

    Artikel Berikutnya

    Laga Ke 4 Liga Santri PSSI Piala Kasad Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Delegasi INKAI berlatih di Honbu Dojo Japan Traditional Karate- Do Asociation
    Danlanud Sultan Hasanuddin Berikan Piagam Penghargaan Kepada Personel Yang Memasuki Purnah Tugas
    Komandan Kodim 0811/Tuban Pimpin Apel Kesiapsiagaan Dalam Rangka Pengambilan Sumpah Dan Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden RI Tahun 2024
    Dandim 0811/Tuban Pimpin Kegiatan Apel Kehormatan Dan Renungan Suci Di TMP
    Babinsa Koramil 19 Montong Tuban Apresiasi Siswa Siswi di Acara Haflah Akhirussanah Yayasan Nurul Iman
    Keceriaan Anak-Anak Bermain Layang Layang Dengan Satgas TMMD Kodim 0811 Tuban
    Bulan Ramadhan Kodim 0811 Tuban Sediakan Gerai Vaksin Untuk Masyarakat Merakurak
    Semarak HUT Ke-79 TNI, Babinsa Koramil 0811/06 Plumpang Bersama Warga Kerja Bakti Membersihkan Tempat Pemakaman Umum
    Koramil 0811/14 Kerek Gelar Tasyakuran HUT Ke-79 TNI dan Kenaikan Pangkat Bersama Santri dan Anak Yatim
    Ini Dia, Daftar Juara Lomba PBB Tingkat SLTP/SLTA Sederajat Dalam Rangka Memperingati HUT Ke-79 TNI Di Markas Kodim 0811/Tuban
    Danramil 0811/04 Merakurak Gelar Mini Lokakarya Percepatan Penurunan Angka Stunting
    Meriahkan HUT TNI Ke-79, Linmas Jatirogo Unjuk Kebolehan Lomba PBB di Koramil 0811/09 Jatirogo
    Wabah PMK Menjadi Upaya Penanganan Dan Pencegahan Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Dampingi Tim BPBD
    Seluruh Babinsa Koramil 0811/11 Kenduruan Dikerahkan Untuk Hadir Dalam Acara PANTARLIH
    Sinergitas Koramil 0811/20 Grabagan Dan PDGI Dalam Rangka Bakti Sosial Kepada Anak Yatim Piatu Dan Kaum Dhuafa
    Kasdim 0811 Tuban Hadiri Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2024
    Kasdim 0811/Tuban Menghadiri Kegiatan Pemberangkatan Karnaval Tingkat TK/RA Dalam Rangka Memeperingati HUT RI Ke-79 Tahun 2024

    Ikuti Kami